Tahu dan Telur Kuah Kuning (Sayur Tahu Kuning)

Tahu dan Telur Kuah Kuning (Sayur Tahu Kuning) by nisa tsvetkovaHampir saja kehilangan ide buat menu nanti malam,,soalnya anak2 pada sekolah dan pulang malam,jadi saya sebut menu untuk makan malam deh, ,,hi,,hi,,,hi
Saya yakin sayur kuning ini akan sangat digemari oleh anak-anak nanti ,,,soalnya nggk pedess.
Hampir lidah ini mati suri,,,,lama sudah tidak menikmati menu nusantara ini.
sampai2 sayur ini pas mateng,,,,leeeeeb 2 piring nasi amblasss seketika.
ooogghhh,,jadi ingat dikampung dulu, sayur kuah kuning ini biasa disajikan dgn nasi bubur.
dan dijualkan saat pagi2 sekali,kala anak2 akan berangkat sekolah.
kalau ditempat kalian apa juga sama?…
Jika teman2 tertarik untuk membuat, silahkan ini resep yg saya praktekkan barusan;
Tahu dan Telur Kuah Kuning (Sayur Tahu Kuning) by nisa tsvetkova
Bahan:
5 bh telur rebus, kuliti
1 kotak tahu putih,potong-potong segitiga,goreng hingga matang,tiriskan.
Penyedap secukupnya
minyak secukupnya untuk menumis
1.5 ltr air matang
200 ml santan kental cairkan dgn 500 ml air matang,sisihkan
1 bh daun salam

Bumbu yang dihaluskan:
1/2  bh bawang bombay merah (maklum bawang merah ndak ada yg jual)
3 bh bawang putih
3 bh kemiri
1/2 sdt kunyit bubuk
Garam dan merica secukupnya

Cara:
-Panaskan sedikit minyak dan tumis bumbu halus bersama daun salam hingga harum
-Masukkan Tahu yg tlah digoreng ,telur rebus dan air matang,masak hingga mendidih
-Setelah mendidih tambahkan santan cair, garam,  dan penyedap bila perlu.
-Didihkan beberapa menit langsung angkat
-Sajikan Tahu dan Telur Kuah Kuning (Sayur Tahu Kuning) by nisa tsvetkova

SELAMAT MENCOBA 🙂

8 pemikiran pada “Tahu dan Telur Kuah Kuning (Sayur Tahu Kuning)

    • mbx Nita di Bulgaria sendiri sulit sekali menemukan shallot/bawang meah,akan tetapi bawang bombay merah sendiri bisa menjadi pengganti shallot/bawang merah,,apalagi masih sepupunya bawang merah 😀

Tinggalkan komentar